04 Februari, 2017

Semen Mortar Perekat Bata Ringan



SEMEN MORTAR - SEMEN INSTAN

Secara umum semen instan atau semen mortar adalah campuran adukan  antara pasir silika, zat aditive dan semen yang dipakai untuk merekatkan bata ringan, memasang keramik, mengecor, mengaci, atau memplester dinding yang dalam aplikasinya hanya cukup ditambahkan air saja.
Semen instan atau semen mortar saat ini telah dikenal cukup luas di pasaran bahan bangunan karena bata ringan telah mampu menggantikan peran dan fungsi batu bata merah sebagai material pasangan dinding rumah dan gedung bertingkat.
Tetapi sebagian besar masyarakat masih bingung membedakan atara semen instan dengan semen konvensional, sebenarnya cukup mudah membedakan keduanya, jika pasangan dinding menggunakan bata merah maka sebagai perekatnya menggunakan adukan PC atau pasir dengan semen konvensional. Jika pasangan dinding menggunakan bata ringan maka perekatnya menggunakan semen instan yang hanya dicampur dengan air saja tanpa adanya penambahan material lainnya seperti pasir dan lain-lainnya

BAHAN & PEMBUATAN SEMEN MORTAR/SEMEN INSTAN

Adukan dari campuran mortar pada semen instan dibuat secara homogen karena dalam produksinya menggunakan teknologi yang sudah modern tidak lagi manual sehingga hasil pencampuran atau mixing antar komponen penyusunnya sesuai standar yang homogen, dan kualitasnya terjaga dengan baik.
Bahan yang dipakai dalam pembuatan semen mortar/instan juga berbeda. Jika semen konvensional hanya memakai satu bahan saja, maka semen instan adalah campuran dari semen, pasir silika, zat aditif dan beberapa bahan material lain yang bisa dicampur menjadi satu.
Orientasi utama dari semen instan adalah kepraktisan pemakaiannya dan efisiensi waktu dan biaya.

KEUNGGULAN SEMEN MORTAR/SEMEN INSTAN

Semen mortar atau semen instan memiliki banyak sekali dibandingkan dengan semen konvensional yang masih harus dicampur dengan bahan lain seperti pasir hitam secara manual, yaitu :
1. Mudah & Praktis. Dalam arti, untuk menggunakannya tinggal dicampur dengan air.
2. Kualitas bahan baku terjamin. Proses mixing atau pembuatan semen telah menggunakan tehnologi modern.
3. Hemat waktu dan biaya. Pernah mengukur berapa waktu yang dibutuhkan untuk membuat semen konvensional siap pakai dan terukur dengan tepat? Tentang biaya, kami yakin cukup jelas, terlebih semen instan bisa diukur pemakaiannya dengan kalkulator penghitung semen. Semua terkalkulasi dengan baik.
4. Daya rekat jauh lebih tinggi. Pemakaian zat aditif dimaksudkan untuk menjaga kualitas agar tetap prima. Berbeda dengan semen konvensional yang dalam pemakaiannya harus ditambahkan pasir atau kerikil.
5. Mudah dalam penyimpanan. Kemasan semen mortar mudah disimpan, tidak akan memadat.
6. Lokasi proyek lebih bersih. Karena tidak memerlukan campuran lain seperti pasir dan kerikil, lokasi pasti lebih bersih. Hal ini dapat mengurangi pekerjaan pembersihan lokasi dari limbah bahan-bahan yang digunakan.
7. Daya sebar lebih luas. Daya sebar semen mortar lebih luas daripada semen konvensional.

FUNGSI SEMEN MORTAR / SEMEN INSTAN

Beberapa fungsi atau tujuan penggunaannya semen instan sudah dapat disesuaikan aplikasi pekerjaan yang dilakukan seperti :
Perekat Bata Ringan menggunakan semen instan type thin bed atau perekat bata ringan
Perekat Keramik
Pengisi celah antar keramik
Pelapis dinding baru
Plasteran menggunakan semen instan type plaster
Acian menggunakan semen instan type acian, terdapat 2 piliha yaitu acian abu-abu dan acian putih
Grouting menggunakan semen instan type grouting
Dan masih banyak lainnya.

HARGA SEMEN MORTAR / SEMEN INSTAN

Harga semen mortar atau instan tidak jauh berbeda dengan harga semen konvensional. Sebagai perbandingan berikut data yang kami catat untuk tahun 2017:
Semen Konvensional: Harga Rp 55.000 – Rp 60.000/zak isi 40 kg
Semen Mortar/Instan: Harga Rp 60.000 – Rp100..000 (tergantung jenis produk dan merk  semen instan dan kegunaannya)
Untuk lebih jelasnya, berikut harga yang kami susun berdasarkan jenis produk semen mortar dan kegunaannya:
1. Perekat Bata Ringan.
    Merk Kualitas Atas seperti Mortar Utama, harga untuk kemasan 40kg berkisar  Rp 100.000 – Rp.       110.000/zak.
    Merk Kualitas Menengah seperti : Dry Mix, Bostik, Power Bond, GE Mortar, Fast Mortar berkisar     antara Rp. 80.000 – 100.000/zak isi 40 kg
   Merk Kualitas Ekonomis seperti : Uzin Mortar, SK Mortar, Mojo Mortar, Ronggolawe Mortar dan      sebagainya harga berkisar antara : Rp. 60.000 – Rp. 80.000/zak. Khusus untuk Uzin Mortar type          perekat bata ringan kemasan isinya adalah 50 kg/zak. Banyak konsumen berpendapat bahwa Uzin      Mortar lebih mahal dari merk-merk semen instan kelas ekonomis lainnya karena konsumen tidak        memperhatikan isi kemasannya yaitu 50 kg, jika dihitung harga per kilogramnya malah sebenarnya    Uzin Mortar lebih murah dari yang lainnya, secara umum konsumen hanya membandingkan dari        dari sisi harga belinya saja tanpa melakukan perbandingan isi kemasannya.
2. Plesteran. Harga untuk kemasan 40kg Rp 45.000.- Rp. 55.000/zak
3. Acian. Harga untuk kemasan 40kg Rp 75.000 – Rp. 85.000/zak

SEMEN INSTAN TIDAK LAGI LEBIH MAHAL

Dengan harga yang hampir sama dan kualitas yang jauh lebih bagus karena proses produksi yang telah memakai komputer, tidak perlu lagi keraguan untuk menentukan pilihan menggunakan semen instan untuk berbagai aplikasi pekerjaan.

Bagi anda yang membutuhan informasi terkait produk-produk semen instan berbagai merk terkenal berikut tata cara pemesanan dapat menghubungi :

PT. Tiga Mitra Surabaya
Kantor Pusat  PT. Tiga Mitra Surabaya :
Jl. Raya Klakahrejo, ruko TCBD-TR.1/11 Surabaya 60198
Telp. 031-51160405
HP Hotline :
085733098111, 085100398222, 081231313222, 087852574333, 087852574222, 087853640111, 085331398222,
Email : cvtigamitra@gmail.com
PIN BB : 58866B9C
http://jualbataringanaac.blogspot.com
http://id-id.facebook.com/jualbataringansurabaya
http://mitrabangunananda.com
TIGA MITRA BANYUWANGI
 HP. 087759520222, 082234615557
PT. Tiga Mitra Surabaya Cabang Jember
Jl. MT. Haryono no. 68 Jember
Telpon. (0331) 323400, HP. 082234615557, 087852574333
PT. Tiga Mitra Surabaya Cabang Malang
Jl. Ki Ageng Gribig gang 1 no. 16 Malang
Telp. (0341) 3022290, 082132137447
PT. Tiga Mitra Surabaya Cabang Madiun
Ruko Rado Trade Centre (RTC)
Jl. Ring Road Barat Blok RA. 26 Madiun
Telp. (0351) 4773060
Hotline : 085807498222

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Hubungi Kami

Senin - Sabtu | 08.00 - 17.00 WIB
(031) 51160405
PHONE : (031) 51160405
WhatsApp : 085331398222

Rek Pembayaran


No Rek : 1870452957
A/N : CV. Tiga Mitra



No Rek : 141-0098899-222
A/N : PT. TIGA MITRA SURABAYA



No Rek : 0583-01000242303
A/N : CV. TIGA MITRA


Lokasi Kami

Arsip Blog